Membuat dessert enak tak harus mahal dan butuh skill masak yang tinggi. Dengan resep dessert mudah dan murah berikut, kamu sudah bisa membuat hidangan penutup yang menggoda selera!
Bahan yang dibutuhkan terjangkau dan mudah dicari, apalagi cara pembuatannya juga sederhana. Bisa kamu jadikan camilan, kado, atau untuk jualan, nih! Yuk, langsung cek resep selengkapnya di bawah!
Baca juga: Resep Puding Zebra, Dessert Enak yang Cantik!
Resep Dessert Mudah dan Murah
Meski simple dan low budget, aneka resep dessert berikut punya tampilan yang menarik dan cantik. Rasanya juga tak kalah nikmat dengan kue lainnya seperti kue blackforest atau tiramisu.
1. Resep Mille Crepes Vanilla Lotus
Resep ini cocok untuk kamu yang ingin membuat dessert tanpa oven. Mille Crepes bisa kamu buat hanya menggunakan frying pan atau wajan datar. Gunakan panci Hi-Cook anti lengket agar Mille Crepes buatanmu makin sempurna!
Bahan:
- 3 butir Telur
- 180gr Tepung terigu serbaguna
- 10 gr Tepung Maizena
- 50 gr Butter/Margarine (dicairkan)
- 85 gr Gula halus
- 500ml Susu cair UHT plain
- 1 sdt Vanilla extract
Bahan Cream:
- 400gr Whipped cream instan powder
- 800ml Air es
Taburan :
- Lotus biscoff, haluskan
Cara Membuat:
- Kocok telur dan gula hingga gula larut, lalu masukan susu cair dan vanilla. Kocok dengan whisker sampai merata lalu tambahkan tepung terigu dan maizena. Kemudian, tuang mentega cair, aduk kembali dan saring jika bergerindil.
- Panaskan wajan anti lengket atau crepes pan, lalu tuangkan adonan seperti membuat telur dadar. Apabila terlihat sudah agak kering pinggirannya, angkat. Ulangi sampai adonan habis. Aduk adonan sebelum dituang.
- Kocok whipped cream dengan air es hingga kaku.
- Olesi crepes dengan adonan cream per lembar, tabur lotus lalu tumpuk dengan lembar lainnya dan olesi dengan cream lagi. Ulangi sampai crepes habis.
- Terakhir, oles semua pinggiran dan permukaan crepes dengan cream lalu taburi dengan lotus sesuai selera. Simpan di kulkas dan kue siap disajikan.
Source: @linagui.kitchen
Baca juga: Cara Membuat Macaroon Tanpa Tepung Almond, Enak dan Mudah!
2. Resep Dessert Box Sederhana
Dessert box jadi pilihan resep dessert mudah dan murah. Tampilannya cantik dan menarik, bisa kamu jadikan kado untuk orang terdekat atau stok camilan di kulkas.
Bahan :
- 225 gr tepung serbaguna
- 80 gr coklat bubuk berkualitas
- 400 gr gula pasir butiran halus
- 2 sdt baking soda
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt garam
- 125 gr minyak sayur
- 250 gr buttermilk
- 250 gr air panas (mendidih)
- 2 telur utuh
- Pasta vanilla / blackforest secukupnya
Bahan Pelengkap :
- Whipped cream kocok
- Black cherry (opsional)
- Red cherry (opsional)
- Coklat serut
Cara Membuat :
- Campur semua bahan kering, ayak, dan sisihkan.
- Campur telur dan buttermilk, kemudian masukkan minyak sambil diaduk. Setelah rata, masukkan air panas secara bertahap dan tetap diaduk agar telur tidak matang.
- Campur bahan kering dengan bahan basah sambil diaduk dengan whisk.
- Panggang dengan oven listrik pada suhu 190° selama 45 menit atau sampai matang
- Setelah matang, susun di box dan sajikan dingin.
Source: @komeskitchen
Baca juga: Perbedaan Baking Powder dan Baking Soda, Jangan Tertukar!
3. Mango Sagoo
Ingin membuat dessert yang segar untuk melepas panas di siang hari? Selain puding busaatau es lilin yang segar, resep Mango Sago ini wajib kamu coba! Mangga yang manis dan empuk berpadu dengan sago mutiara yang kenyal, jadi kombinasi yang sempurna!
Bahan:
- 4 buah mangga ukuran besar sampai sedang (2 buah diblender, 2 buah dipotong kotak)
- 1 bungkus sago mutiara
- 1 kaleng susu evaporasi
- 1/2 kaleng skm
- 2 bungkus nutrijel mango
- 1 bungkus nata de coco ukuran 250 gr
- 50 ml whiping cream cair (opsional)
- 2 sdm biji selasih
Cara Membuat:
- Buat nutrijel rasa mango sesuai aturan di bungkus, lalu dinginkan dan potong kotak-kotak. Sisihkan.
- Rebus sago mutiara dengan metode 5-30-7. 5 menit rebus lalu tutup panci dan diamkan 30 menit. kemudian rebus lagi selama 7 menit. Sisihkan.
- Blender 2 buah mangga dengan 200 ml air, sisihkan.
- Rendam biji selasih dengan air panas lalu cuci menggunakan air dingin, sisihkan.
- Saring nata de coco dari airnya, sisihkan.
- Campur semua bahan ke dalam wadah dan masukkan 1 kaleng susu evaporasi, 1/2 kaleng skm dan 50 ml whipping cream cair. Aduk rata.
- Beri potongan dari 2 buah mangga yang dipotong kotak-kotak.
- Sajikan dingin agar lebih nikmat.
Source: @bunes_kitchen
Baca juga: 7 Perbedaan Whipped Cream dan Butter Cream
4. Klapertart
Siapapun pasti kenal dengan klapertart. Cusrtard yang lembut dan creamy sangat nikmat, apalagi bila disajikan dingin setelah dikeluarkan dari kulkas.
Bahan:
- 500 ml susu cair
- 500 ml air kelapa muda
- 3 sdm kental manis
- 100 gr gula pasir
- 100 gr tepung custard (bisa diganti tepung maizena)
- 2 butir kuning telur, kocok lepas
- 1 buah daging buah kelapa muda, dikeruk
- 1/4 sdt garam
- 1 sdt pasta vanila
Bahan Meringue:
- 2 butir putih telur
- 2 sdm gula halus
- 1/2 sdt pasta vanila
Toping:
- Kacang almond panggang
- Kismis
- Kayu manis bubuk
Cara Membuat:
- Campur susu cair, kental manis, tepung custard, gula pasir, air kelapa muda dan garam. Aduk rata.
- Masak dengan api kecil sambil diaduk dan mengental.
- Masukkan kuning telur dan pasta vanila.
- Tambahkan margarin. Matikan api.
- Masukkan kelapa muda, irisan kacang almond dan kismis. Aduk rata.
- Tuang adonan ke wadah alumunium foil atau pinggan tahan panas.
- Panggang dengan cara au bain marie (dipanggang di atas loyang yg telah diisi air). Dipanggang selama kurang lebih 25 menit dangan suhu 180° atau sesuaikan dengan oven masing-masing.
- Sambil menunggu 25 menit, kocok bahan meringue hingga soft peak.
- Keluarkan dari oven. Beri toping meringue, kacang almond, kismis dan taburan kayu manis bubuk.
- Panggang kembali selama kurang lebih 15 menit.
Source: @ mahardikawatiika
Baca juga: Resep Lekker Holland Nanas (Boterkoek) Nan Lembut!
5. Caramel Cheese Pudding
Dessert lembut nan segar ini sangat cocok jadi hidangan penutup usai menikmati makanan. Caramel Cheese Pudding juga belakangan sedang menjadi menu dessert yang banyak digemari, lho!
Bahan Caramel:
- 100 gr gula pasir
Bahan Cheese Custard:
- 100 gr cream cheese
- 3 butir telur
- 315 ml susu cair
- 60 gr gula pasir
- 1 sdt vanilla essence
Cara Membuat:
- Pertama, buat karamel dengan cara panaskan gula di atas wajan anti lengket menggunakan api kecil. Biarkan hingga gula mencair tanpa diaduk. Jika sudah kecoklatan maka aduk gula hingga merata. Tuang beberapa sendok ke dalam wadah ramekin, sisihkan.
- Berikutnya, masukkan semua bahan ke dalam chopper/food processor dan haluskan. Saring lalu tuang adonan ke dalam mangkok ramekin berisi karamel.
- Panggang pada oven preheated disuhu 180C menggunakan teknik au bain marie atau water bath, selama 45 menit. Jangan lupa bersihkan oven setelah penggunaan.
Baca juga: Jenis jenis Oven dan Perbedaannya, Mana Pilihanmu?
Dari aneka resep dessert mudah dan murah di atas, mana yang ingin kamu coba? Gunakan cookware Hi-Cook untuk aktivitas masakmu agar makin maksimal, ya! Mulai dari spatula kayu untuk mengaduk bahan, oven listrik untuk memanggang, hingga aneka set wajan untuk melelehkan bahan.